-->

Teknis Budidaya Nilam

Teknis Budidaya Nilam
Full Power

Teknis Budidaya Nilam


BOTANI & FISIOLOGI UMUM

Tanaman Nilam adalah tanaman daerah tropis dan merupakan tanaman semak dengan tinggi 0.3-1.3 m.
Nilam mempunyai akar serabut, berbatang lunak, berbuku-buku, mengembung, dan mengeluarkan air, batangnya berwarna hijau kecoklatan.
Beberapa jenis Nilam:
  • Pogostemon Cablin, Benth, berasal dari Philipina, daunnya berbentuk membulat berbentuk jantung bagian bawah daun terdapat bulu-bulu rambut sehingga warna terlihat pucat, jarang keluar bunga, mempunyai kadar minyak 2.5-5% dan komposisi minyaknya bagus.
  • Pogostemon Heyneanus, Benth, berasal dari pulau jawa tumbuh liar di hutan-hutan pulau jawa, bentuk ujung daunnya lebih meruncing, tipis dan mudah berbunga, mempunyai kadar minyak rendah sekitar 0.5-1.5% dan komposisi minyaknya kurang bagus.
  • Pogestemon Hortensis, Backer, asalnya tidak diketahui pasti bentuk daunnya berujung runcing, tipis dan tidak berbunga, mempunyai kadar minyak rendah 0.5-1.5% dan kompisisi minyak kurang bagus.
Manfaat minyak nilam merupakan bahan baku penting untuk industri pewangi dan kosmetika, karena mempunyai sifat tidak mudah tercuci, tidak mudah menguap, larut alcohol dan dapat dicampur dengan minyak atsiri lainnya. Karena sifat ini minyak nilam dipakai sebagai fiksas atau unsur pengikat untuk industri pewangi.

SYARAT TUMBUH

  • Optimal pada ketinggian antara 100-400 m.
  • Sinar matahari 75-100% bila terkena sinar matahari langsung daun kekuningan dan daun menebal tapi berkadar minyak tinggi, bila di bawah naungan, tanaman Nilam akan tumbuh subur berwana hijau daun tipis tapi kadar minyaknya lebih sedikit dari pada yang terpapar sinar matahari langsung.
  • Suhu yang optimal antara suhu 18º-27º C.
  • Kelembaban udara yang ideal 60-70%.
  • Curah hujan ideal 2300-3000 mm/tahun.
  • pH optimal 6-7, bila tanah ber-pH 5.5 maka tanaman Nilam akan tumbuh kerdil, sebaliknya bila ber-pH 8 daun akan kecil dan kurus.

PERSIAPAN BIBIT

Memperbanyak tanaman Nilam lebih ekonomis dan efektive dengan cara vegetative. 

VEGETATIVE

Memperbanyak tanaman Nilam dengan metode stek (vegetative) harus diperhatikan sebagai berikut;
  • Tanaman indukan harus sehat dan steril dari hama dan penyakit.
  • Tanaman indukan telah berumur 6-12 bulan.
  • Pilih cabang-cabang yang masih muda, sudah berkayu dan mempunyai ruas yang pendek.
  • Pergunakan pisau yang tajam dan steril.
  • Pemotongan bakal bibit pada pagi hari.
  • Dipotong meruncing di antara buku-buku batang.
  • Panjang stek bibit ± 25-30 cm yang telah mempunyai 3-4 mata tunas.
  • Kebutuhan jumlah stek untuk 1 Ha, 50.000 bibit stek atau sekitar 1.5-2 ton.
Menanam bibit langsung di lahan memang lebih cepat namun tingkat kematiannya lebih tinggi dibandingkan di persemaian.
Membuat lahan persemaian;
  • Membuat media tanam, tanah subur : pasir : Guano Soil dengan perbandingan 2:1:1
  • Lebar bedengan 100 cm x panjang sesuai kebutuhan dan tebal media tanam 25 cm.
  • Tancapkan bibit dengan miring 45° dengan jarak 10x10 cm.
  • Agar lebih cepat pertumbuhannya dikocor dengan Nutrisi dan ZPT;
    • NPK Folium 1 gr/ltr.
    • Radix 2 ml/ltr.
  • 2 minggu akan tumbuh tunas baru dan 4 minggu siap dipindah tanam di lahan.
  • Buat atap dengan bahan yang tidak menimbulkan panas, agar persemaian terhindar dari paparan sinar matahari langsung dan air hujan.
Membuat polybag persemaian;
  • Membuat media tanam, tanah subur : pasir : Guano Soil dengan perbandingan 2:1:1.
  • Polybag berukuran 10x15 cm dan isi sampai 2 cm dari sisi atas polybag.
  • Tancapkan bibit dengan miring 45°.
  • Agar lebih cepat pertumbuhannya dikocor dengan Nutrisi dan ZPT;
    • NPK Folium 1 gr/ltr.
    • Radix 2 ml/ltr.
  • 2 minggu akan tumbuh tunas baru dan 4 minggu siap dipindah tanam di lahan.
  • Buat atap dengan bahan yang tidak menimbulkan panas, agar persemaian terhindar dari paparan sinar matahari langsung dan air hujan.

Pemindahan bibit

Sebelum dipindah ke lahan, bibit diaklimatisasi dengan melakukan penjarangan atap secara bertahap dari yang tadinya teduh menjadi terbuka penuh seperti kondisi lahan yang akan ditanami.
Untuk mendapatkan bibit yang seragam lakukan seleksi, bibit harus normal, sehat dan disterilkan terlebih dahulu dengan dispray fungisida (Zhepyr 2 gr/ltr + X-ZO 1 ml/ltr) agar tidak terserang penyakit.


PERSIAPAN

Pembuatan Larutan Kocoran (Cem-ceman)

Air bersih200 ltr
Kotoran kambing fermentasi30 kg
Fosfat Alam +++BIO10 kg

Dicampur dan diinapkan minimal 24 jam agar terfermentasi, waktu lebih lama akan lebih baik hasilnya sampai maksimal 30 hari.

-30 Hst Pengolahan Lahan

Pengolahan tanah dianjurkan jangan terlalu basah cenderung kering. Sebaiknya tanah dibajak dan digaru bila menggunakan mekanisasi atau dicangkul dibalik dan diistirahatkan selama 1 minggu agar tanah mempunyai aerasi yang baik, dengan maksud agar bakteri dan jamur yang merugikan ditekan pertumbuhannya karena terkena sinar matahari langsung yang tadinya tidak bisa menembus lapisan yang ada di bawah permukaan tanah.
Buat bedengan menggunakan alat cultivator atau membuat bumbunan dengan cangkul, barisan bedengan yang akan ditanami setinggi 30-40 cm.
Berikan pupuk dasar saat pembuatan bedengan dan aduk rata pada seluruh ketinggian barisan bedengan.
  • Pupuk organik fermentasi atau Super kompos cap domba: 7-15 ton/Ha/Tahun.
Hindari pemakaian pupuk kandang ayam mentah karena banyak penyakit sehingga biaya pengendalian pada tanamannya menjadi tinggi.
Guano Soil500 kg/Ha
Fosfat Alam +++BIO400 kg/Ha
Za100 kg/Ha
Java Zet-K300 kg/Ha

Tujuan dari pupuk organik dan sumber mineral mikro diberikan sebelum olah lahan adalah agar bisa tercampur merata pada saat tanah diolah dan berfungsi menaikkan pH, KTK, memperbaiki daya dukung tanah, porositas dan daya cekam terhadap air.

0 Hst Penanaman Bibit

  • Lebar bedengan 100-150 cm tinggi 30-40 cm dan lebar selokan 40-50 cm.
  • Jarak tanam antar barisan 40x40 cm = populasi 40.000-30.000 tanaman/Ha.
  • Arah barisan Utara-Selatan.
  • Memindah tanam bibit dari lahan persemian harus hati-hati karena perakarannya tidak boleh rusak, memindah bibit menggunakan media tanam dalam polybag lebih baik.
  • Setelah pindah tanam, dikocor atau digembor dengan larutan cem-ceman.

3 Hst Spray pada daun dan pangkal batang bawah

NPK Folium1 gr/ltr
Radix2 ml/ltr
X-ZO1 ml/ltr

Pengendalian HPT

Zephyr1 gr/ltr
Insektisidamengikuti dosis
Plasto+ (perekat)0.25 ml/ltr

15 Hst Spray pada daun dan pangkal batang bawah

NPK Folium2 gr/ltr
Radix2 ml/ltr
Big Phospor2 ml/ltr
Java Higros Calcium1 gr/ltr

30 Hst Spray pada pangkal batang bawah atau lubang tanam

NPK Folium2 gr/ltr
Java Green1 gr/ltr
X-ZO1 ml/ltr
Big Phospor
2 ml/ltr

Pengendalian HPT

Zephyr1 gr/ltr
Insektisidamengikuti dosis
Plasto+ (perekat)0.25 ml/ltr

45 Hst ~setiap 2 minggu sekali

Spray pada daun dan pangkal batang bawah

NPK Folium2 g/ltr
Radix2 ml/ltr
Big Phospor2.5 ml/ltr
Java Higros Calcium1 gr/ltr

Pengendalian HPT

Zephyr1 gr/ltr
Insektisidamengikuti dosis
Plasto+ (perekat)0.25 ml/ltr

PANEN

Waktu Panen
Panen Pertama

  • Memanen tanaman Nilam pertama kali umur 6 bulan.
  • Memangkas dengan sabit yang tajam dengan ketinggian 20-25 cm dari permukaan tanah.
  • Pemanenan lakukan pagi hari atau sore hari, jangan saat siang hari, untuk menghindari laju transpirasi metabolisme tanaman yang berlebihan sehingga kadar minyak pada daun menjadi berkurang.
  • Agar pertumbuhannya lebih cepat sisakan 1 batang, untuk memacu tunas-tunas baru dan untuk menghindari serangan HPT akibat luka terbuka saat pemangkasan, spray menggunakan;
NPK Folium3 gr/ltr
Radix3 ml/ltr
Big Phospor3 ml/ltr
Java Higros Calcium2 gr/ltr

Pengendalian HPT

Zephyr1 gr/ltr
Insektisidamengikuti dosis
Plasto+ (perekat)0.25 ml/ltr

Setiap 2 minggu (14 hari) berkala setelah panen.

Spray pada daun dan pangkal batang bawah

NPK Folium2 gr/ltr
Radix2 ml/ltr
Big Phospor5 ml/ltr
Java Higros Calcium1 gr/ltr

Pengendalian HPT

Zephyr1 gr/ltr
Insektisidamengikuti dosis
Plasto+ (perekat)0.25 ml/ltr

Panen Berkala

Selanjutnya dipanen setiap 4 bulan sekali sampai tanaman Nilam berumur 3 tahun atau peremajaan ulang (Replanting). Setiap habis dipanen spray menggunakan;
NPK Folium3 gr/ltr
Radix3 ml/ltr
Big Phospor3 ml/ltr
Java Higros Calcium2 gr/ltr

Pengendalian HPT

Zephyr1 gr/ltr
Insektisidamengikuti dosis
Plasto+ (perekat)0.25 ml/ltr

Setiap 2 minggu (14 hari) berkala setelah panen.

Spray pada daun dan pangkal batang bawah

NPK Folium2 gr/ltr
Radix2 ml/ltr
Big Phospor5 ml/ltr
Java Higros Calcium1 gr/ltr

Pengendalian HPT

Zephyr1 gr/ltr
Insektisidamengikuti dosis
Plasto+ (perekat)0.25 ml/ltr

Teknis Budidaya Nilam Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown